Artikel Bayi




Peralatan Bayi yang Harus Dipunyai Oleh Ibu 

1. Gendongan Bayi


Gendongan Bayi dengan Topi dan Tempat Menaruh Botol Susu

Gendongan Bayi sangat dibutuhkan untuk menggendong sang buah hati. Untuk pergi ke mall, jalan-jalan bersama keluarga, selain untuk menggendong bayi, Gendongan juga dapat membuat Ibu tetap stylish saat berpergian.

Selain itu, tidak perlu repot lagi mencari tempat untuk menaruh botol susu, karena gendongan bayi ini dilengkapi dengan tempat menaruh botol susu. Mengasuh anak akan menjadi lebih mudah.

2. Bumper Set Bayi dan Kelambu

Bumper set sangatlah dibutuhkan oleh Ibu untuk melindungi buah hati, terutama disaat sang buah hati sudah bisa berguling-guling di kasur. Dengan bumper set untuk bayi, maka anda tidak perlu khawatir anak anda akan terbentur. Bumper set diperlukan untuk dipasang di sekeliling baby box, untuk melindungi bayi anda.

Bumper set bayi yang diperlukan haruslah tebal, tetapi tidak terlalu tebal karena jika terlalu tebal akan menyempitkan ruang gerak bayi anda. Tetapi di saat yang bersamaan haruslah cukup tebal agar melindungi bayi anda. Bumper Set Jade Flower bisa menyediakan Bumper Set yang sangat pas.

Selain itu, kelambu juga sangat dibutuhkan untuk melindungi si buah hati dari gigitan nyamuk.




Untuk Ayah dan Ibu yang tidak mempunyai box bayi, tidak perlu khawatir, karena kasur  bayi ini dapat menggantikan box bayi anda. Selain portable, alias bisa dibawa kemana-mana, terutama ketika anda berpergian keluar kota, kasur bayi ini dapat ditaruh di ranjang bayi anda.

Terlebih lagi, kasur bayi ini juga dapat dipesan dengan kelambu. Kelambunya disesuaikan dengan motif kasurnya. Bayi anda nyaman dan aman, ibu tenang.

3. Kasur Bayi

Bayi anda tidur bersama dengan anda? Kasur bayi kami didesign untuk dapat memenuhi kebutuhan anda dan sang buah hati. Kasur yang empuk, terbuat dari bahan HDP (dakron yang dikeringkan), bersama dengan kain katun berkualitas, menjamin kenyamanan si kecil. 

Sarung kasur dapat dicuci, kelambu dapat dilepas pasang. Sudah besar, bisa jadi alas bermain. 




4. Sleeping Bag
Sleeping Bag motif owl
Sleeping Bag sangat nyaman dan hangat untuk sang Buah Hati, terutama ketika anda berpergian, seperti pergi berjalan-jalan ataupun ketika sang Buah Hati sakit dan harus pergi ke dokter. Sleeping Bag ini menghangatkan si kecil, sambil menyediakan tempat nyaman untuk si kecil. Sleeping bag ini sangat cocok untuk travelling karena sangat mudah untuk dibawa.
Sleeping Bag Polkadot Ungu

5. Tas Bayi

Tas 3 in 1 terdiri dari tas, tempat botol susu, dan perlak anti air
Tas bayi tentu saja harus dimiliki oleh Ibu. Selain diperlukan untuk menaruh botol susu, tas bayi juga dibutuhkan untuk menaruh popok, diapers, tissue, dan peralatan baby lainnya.
Tas dengan bordir nama untuk Alya Juli Pratama

Ada juga tas bayi yang bisa di-customised sesuai dengan permintaan anda, seperti contohnya dengan bordir nama seperti ini.

6. Matras Bayi

Matras motif Onde Zoo dengan perlak anti air
Matras motif pooh coco cream. Tersedia warna pink.
Matras Bayi sangat serbaguna karena dibutuhkan untuk menemani anak anda bermain di lantai, ditaruh dikursi, ataupun di ranjang anda. Ditambah dengan motif-motif yang lucu dan sarung matras yang bisa dicuci, biarkan anak anda bermain dengan riang.

7. Alas Stroller

Alas stroller Pooh and Tiger
Bayi anda mengompol saat berada di stroller? Bingung bagaimana membersihkannya? Sekarang tidak perlu bingung lagi, cukup membeli alas stroller, maka anda hanya perlu mencuci alas stroller anda, tanpa perlu repot dengan strollernya.

Tunggu apa lagi? Jade Flower Bayi telah menyediakan perlengkapan bayi berkualitas sejak 1995. Kami menjual berbagai macam perlengkapan bayi, seperti bumper set untuk baby box, kasur bayi, matras, gendongan, tas bayi, diaper stacker, sleeping bag, dll. Semua customised, sesuai dengan permintaan pelanggan.

Untuk info lebih lanjut bisa hubungi: 
Whatsapp: 0896 1377 5906
LINE ID: @jadeflowerbaby (pakai @)
Instagram: jadeflowerbaby
Like us on FB:
www.fb.com/jadeflowerbayi


5 Makanan Baik untuk Wanita Hamil

Makan bisa menjadi hal yang memusingkan untuk calon Ibu.
Apakah baik untuk kita mengkonsumsi ikan? Apakah telur itu baik, ataukah mengandung terlalu banyak kolesterol?

Ada beberapa makanan yang baik dikonsumsi untuk ibu hamil, menurut pakar dan ahli kesehatan.

1. Telur


Menurut Elizabeth Ward, penulis dari Expect the Best, Your Guide to Healthy Eating Before, During, and After Pregnancy, telur mempunyai khasiat yang sangat mengagumkan.

Selain mengandung 12 vitamin dan mineral, telur mengandung banyak sekali protein, yang sangat berguna untuk kehamilan.

2. Salmon


Ward berkata bahwa bayi membutuhkan protein agar sel sel tubuhnya dapat berkembang dengan cepat.
Selain mengandung protein yang tinggi, Salmon juga mengandung omega-3-fats yang bagus untuk perkembangan bayi---dan dapat juga membantu meningkatkan mood anda menjadi lebih baik.
Tidak seperti ikan-ikan lain, Salmon tidak banyak mengandung methylmercury --- zat yang menghambat pertumbuhan saraf-saraf si kecil.

3. Kacang-Kacangan


Kacang-kacangan mengandung banyak protein dan fiber. Anda mungkin tahu bahwa fiber atau serat sangat dibutuhkan oleh tubuh.
Saat kehamilan adalah saat dimana tubuh membutuhkan serat. Ketika anda hamil, maka usus anda kerja melambat, membuat anda lebih rentan terhadap konstipasi. Serat dapat memecahkan hal ini.

4. Walnut


Jika anda merasa lapar dan ingin sekali makan cemilan, maka walnut adalah sahabat anda. Selain mengandung serat dan protein, walnut juga mengandung omega-3 yang baik untuk si kecil, menurut Kate Geagan, penulis dari buku Go Green, Stay Lean.

5. Daging tanpa Lemak


Daging tanpa lemak  merupakan sumber protein yang bagus untuk perkembangan bayi. 
Jika anda pergi ke supermarket, belilah makanan yang sedikit mengandung lemak.
Selain itu, pastikan bahwa daging yang anda makan sudah matang, karena daging dapat mengandung parasit dan bakteri yang dapat membahayakan si kecil.


diambil dari http://www.babycenter.com/0_the-10-best-foods-for-pregnancy_10320506.bc